Kapal yacht milik almarhum bos Microsoft dijual. Harganya fantastis, Rp 4,5 triliun. Siapa yang sanggup beli ya?
Dilansir CNN, Rabu (11/9/2019), Anda kini dapat membeli superyacht milik mendiang Paul Allen yang dibanderol USD 325 juta atau Rp 4,5 triliun. Itu adalah superyacht mewah sepanjang 126 meter.
The Octopus namanya, kapal yacht ini sudah terdaftar dalam penjualan perusahaan broker kapal pesiar Fraser dan Burgess. The Octopus merupakan salah satu dari tiga superyacht Allen, karena ia juga memiliki yacht bernama Tatoosh 91 meter dan Medusa 60 meter. Setelah kematian pemilik tahun lalu, banyak barang ikoniknya dijual, termasuk pesawat terbesar di dunia yang dikembangkan oleh perusahaan kedirgantaraan Allen Stratolaunch.
Pekan lalu, Octopus masuk ke dalam daftar penjualan. Kapal pesiar ini merupakan salah satu dari superyachts pribadi terbesar di dunia dan dapat menampung 26 penumpang dan 63 anggota kru.
Ukurannya bahkan sebanding dengan kapal perusak Angkatan Laut AS. Dibangun pada tahun 2003 dan direparasi kembali tahun ini, Octopus mempunyai fitur mewah yang khas.
Ada kolam renang dan hot tub, spa, bar, dan gym di dalamnya. Menurut Fraser dan Burgess, kapal itu juga memiliki fasilitas studio rekaman dan bioskop yang dirancang khusus, ruang observasi bawah air berlantai kaca, lift dan lapangan basket.
Kapal pesiar ini mampu menampung helikopter, kapal selam bawah laut atau bahkan sebuah mobil SUV jika ingin membawanya ke laut. Octopus memiliki ruang penyimpanan untuk semua kendaraan itu.
Dengan begitu banyaknya fasilitas, Octopus sering ditumpangi oleh para seleb dan musisi, contohnya Mick Jagger yang pernah merekam musik di studionya. Sejarahnya pun panjang.
Octopus juga merupakan kapal ekspedisi yang dirancang untuk berlayar di lautan ganas dan perjalanan jauh. Karena kemampuannya, kapal itu tidak hanya untuk rekreasi tetapi juga untuk perjalanan penelitian dan misi penyelamatan.
Menurut Burgess, superyacht Octopus pernah menjelajahi Antartika, menemukan bangkai kapal perang PD II di Filipina. Ia juga pernah membantu Angkatan Laut Inggris mengambil kembali bel kapal perang HMS Hood yang tenggelam.
Menurut Fraser, kapal pesiar ini dibangun untuk Ice-class 1A atau dapat melalui lautan es. Octopus juga mampu melintasi samudera, sekitar 12.500 mil laut atau setara 23.150 kilometer dan dapat mencapai kecepatan maksimum 19 knot.
Wanita Ini Cari Rokok di Taman Rekreasi, Tidak Dapat & Tampar Orang
Seorang wanita terancam masuk penjara dan dilarang masuk seluruh taman rekreasi Disney World. Gara-garanya, dia baku hantam karena tidak dapat rokok.
Dirangkum detikcom dari berbagai sumber, Rabu (11/9/2019) peristiwa tersebut terjadi di taman rekreasi Disney World, Orlando, AS. Seorang wanita bernama Ellen McMillion mulanya mencari rokok di taman rekreasinya.
Hingga akhirnya, dia menuju tempat pangkalan taksi dan meminta rokok dari seorang supir taksi. Supir taksi itu ternyata tidak merokok dan memberitahu kalau mau merokok harus di luar lingkungan taman rekreasinya.
Bukannya mengiyakan, Ellen malah naik pitam. Dia menampar supir taksi tersebut. Plak!
Wanita berusia 53 tahun itu pun langsung diamankan petugas kepolisian setempat. Tapi Ellen berontak, lalu menendang kaki salah seorang polisi sampai tiga kali.
Bahkan Ellen sempat melontarkan kata-kata kasar, padahal banyak anak-anak kecil di sekitarnya. Menurut polisi yang mengamankannya, mulutnya tercium bau alkohol.
Alhasil, Ellen diamankan sementara ke Penjara Orange County, dengan tuntutan kekerasan tingkat tiga. Pihak Disney World angkat bicara, bahwa mereka tidak menolerir peristiwa kekerasan seperti itu.
"Dia dilarang masuk ke seluru properti Disney World di seluruh dunia dan kami akan bekerjasama dengan pihak kepolisian untuk penyelidikan lebih lanjut," kata pernyataan Disney World.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar